Kamis, 31 Maret 2016

Wh- Question dengan Simple Future Tense

Wh- Question dengan Simple Future Tense
Wh- Question dengan Simple Future Tense

Sama seperti yes-no question (pada contoh tulisan sebelumnya: Simple Future Tense), wh- question yang dimulai dengan what, where, when, why, which, who, whose, atau how ini juga diakhiri oleh question mark (?). 

Simple future tense dibentuk dari modal “will” atau “shall” + bare infinitive atau phrasal modal “be (am/is/are) going to” + bare infinitive.

Berikut beberapa rumus wh- question dengan simple future tense.

 (+) S + be + going + infinitive

Fungsi menanyakan subject  
(?)  Who/What + am/is/are going to + bare infinitive
Fungsi menanyakan object
(?) Whose/Which + noun + am/is/are going to + bare infinitive
Fungsi menanyakan subject 
(?) Who/What + am/is/are + S + going to + bare infinitive
Fungsi menanyakan adverb
(?) When/Where/Why + am/is/are + S + going to + bare infinitive

(+) S + will + bare infinitive
Fungsi menanyakan subject
Who/What + will + bare infinitive
Who/What + will + S + bare infinitive
Fungsi menanyakan object
Whose/Which + will + bare infinitive
Whose/Which + noun + will + S + bare infinitive
Fungsi menanyakan adverb
When/Where/Why + will + S + bare infinitive
What time + will + S + bare infinitive

Contoh Kalimat Wh- Question dengan Simple Future Tense

Beberapa contoh kalimat berdasarkan tabel rumus wh- question dengan simple future tense di atas adalah sebagai berikut.

Contoh
(+) The teacher is going to meet the student’s parents next week.
(Guru akan menemui orang tua siswa itu minggu depan.)
Fungsi menanyakan subject
Who is going to meet the student’s parents next week?
(Siapa yang akan menemui orang tua siswa itu minggu depan?)
Fungsi menanyakan object (possessive)
Whose parents is the teacher going to meet next week?
(Orang tua siapa yang akan guru temui minggu depan?)
Fungsi menanyakan adverb
Why is the teacher going to meet the student’s parents next week?
(Mengapa guru akan menemui orang tua siswa itu minggu depan?)
When is the teacher going to meet the student’s parents?
(Kapan guru akan menemui orang tua siswa itu?)

(+) The package will arrive tomorrow.
(Paket akan tiba besok.)
Fungsi menanyakan subject
What will arrive tomorrow?
(Apa yang akan tiba besok?)
Fungsi menanyakan adverb
When will the package arrive?
(Kapan paket akan tiba?)

(+) The bus will come at 10.
(Bus akan datang jam 10.)
Fungsi menanyakan adverb
What time will the bus come?
(Jam berapa bus akan datang?)

0 komentar

Posting Komentar